Mengalami kesulitan? Ada pertanyaan? Halaman FAQ ini mungkin bisa membantu menjawab pertanyaan.

Perlu diperhatikan bahwa pertanyaan yang ditampilkan di halaman ini adalah pertanyaan umum yang sering ditanyakan. Apabila ada pertanyaan tapi jawaban atau solusinya tidak terdapat pada halaman ini, silahkan menghubungi customer service online yang sedang bertugas.


Pendaftaran

Silahkan mengisi Form Pendaftaran Agen di sini.

Pastikan formulir diisi dengan data yang benar untuk kemudahan transaksi dan untuk keperluan korespondensi sistem di masa yang akan datang. Setelah mengisi formulir, sistem akan mengirimkan konfirmasi pendaftaran ke e-mail Anda. Akun Anda masih dalam kondisi belum aktif karena belum melakukan pembayaran. Untuk mengaktifkan keanggotaan, silahkan transfer biaya pendaftaran sesuai yang tertera di email konfirmasi pendaftaran

Silahkan cek kembali username dan password anda pada saat melakukan login. Apabila anda lupa username dan password anda silahkan gunakan link lupa password yang disediakan pada login area.

Setelah menerima konfirmasi & transfer biaya pendaftaran, kami segera aktifkan keanggotaan Anda. Tidak lebih dari 30 menit, Anda akan menerima email yang berisi username dan password untuk login ke sistem. Silahkan baca email dari kami, Anda bisa langsung transaksi booking dan issued tiket di sistem, pastikan saldo deposit mencukupi.

Pengisian saldo deposit dapat dilakukan dengan sistem top-up manual pada jam operational setiap hari Senin - Minggu pukul 07.00 s/d 20.30 Wib.

Admin akan melakukan verifikasi terlebih dahulu. Bila data Anda sesuai maka admin akan menyetujui dan mengaktifkan akun Anda. Kami memerlukan waktu untuk pengecekan pembayaran Anda melalui internet banking. Jika internet banking normal, proses pengaktifan akun tidak lebih dari 30 menit.

Jika dalam 30 menit akun Anda belum aktif, silahkan menghubungi kami melalui telepon ke nomor 0813-7711-4000 . Password akan dikirimkan oleh sistem ke email yang Anda daftarkan saat pendaftaran. Pastikan password & username yang Anda isikan benar pada saat login.

Silakan terlebih dahulu login ke sistem keagenan Indotravel menggunakan data login akun anda. Klik menu profil yang berada pada kanan atas layar monitor Anda. Didalam halaman profil silahkan isi kolom password lama dengan password lama Anda, dan isi kolom password baru.

Perhatikan sususan kata sandi (password) yang Anda masukkan dan pastikan kata sandi tersebut mudah Anda ingat dan tidak mudah ditebak oleh orang lain.

Sistem Komisi

Komisi yang diberikan berbeda-beda tiap maskapai, Setiap maskapai memberikan komisi rata-rata hingga 5% dari basic fare. Komisi yang kami berikan adalah 100% full komisi NTA (Nett to Agent) untuk 3 maskapai besar di Indonesia, sedangkan untuk maskapai lain pemberian komisi berupa sharing commission.

Untuk maskapai yang tidak terdapat disistem keagenan Indotravel komisi dihitung secara manual dan diberikan melalui top-up saldo deposit.

Pengembalian Dana Tiket / Refund

Refund tiket dapat dilayani dengan menghubungi Costumer Services Online yang sedang bertugas. Silahkan Anda memberikan data-data tiket yang akan di-refund antara lain: Maskapai, Kode Booking, Nama Penumpang dan scan KTP Penumpang (khusus maskapai Sriwijaya).

Dana refund yang kami kembalikan berupa saldo deposit ke akun Agen apabila dari pihak maskapai yang bersangkutan sudah memproses penembalian dana.

Beberapa data sebagai syarat yang harus dipenuhi Agen untuk melakukan proses refund yaitu: Kode Booking Maskapai, Maskapai yang digunakan, Kota Asal dan Kota Tujuan Penerbangan, Tanggal Penerbangan, Tanggal melakukan pemesanan (booking), Nama-nama Penumpang beserta tanggal lahir (jika diperlukan) dan bukti identitas penumpang (Fotocopy atau Scan KTP).

Beberapa maskapai yang tidak melayani pengembalian tiket (refund) yaitu AirAsia dan Citilink. Refund juga tidak dapat dilakukan untuk tiket promo.

Informasi Teknis dan Umum

CEK SEAT adalah proses yang dilakukan untuk melakukan Pengecekan ketersedian tempat duduk , berdasarkan rute kota asal dan kota tujuan serta tanggal keberangkatan.
BOOKING adalah proses penginputan data yang dilakukan pada sistem maskapai sesuai ketentuan yang berlaku yang selanjutnya akan memperolah KODE BOOKING dan TIME LIMIT.
TIME LIMIT adalah batas waktu pembayaran data yang sudah dilakukan booking.Untuk time limit baru di ketahui setelah proses Booking selesai dilakukan.
ISSUED adalah proses pembayaran tiket, yang akan secera otomatis memotong saldo anda.

Multiple Booking yaitu melakukan booking dengan data, rute yang sama dan jam atau tanggal berbeda.
Double Booking yaitu melakukan booking dengan data, rute dan jam yang sama, atau tanggal dan rute yang sama dengan jam berbeda.
Booking Fiktif yaitu melakukan booking dengan nama atau data fiktif dan tidak dilakukan proses issued.

Apabila time limit sudah berakhir (Tiket Expired), data booking sudah tidak bisa di proses issued, untuk menghindari data booking terbatalkan oleh time limit dimohon untuk melakukan proses issued pada jam aman / jauh sebelum time limit berakhir.

Apabila selama proses issued berlangsung, terjadi error atau kemudian muncul pesan peringatan, segera menghubungi Custommer Support kami. Sampaikan "pesan error" yang muncul di sistem pada saat proses issued berlangsung.

Untuk booking group atau rombongan silahkan melakukan permintaan booking group melalui email [email protected], dengan melampirkan kelengkapan data berupa Data Penanggung Jawab, Nomer Telepon / Handphone, Data Penumpang beserta jenis kelamin dan tanggal lahir. Perlu dipahami bahwa untuk booking group, data harus sudah pasti! dalam artian tidak bisa booking ulang dengan data yang sama apabila sudah melewati time limit yang diberikan maskapai.

Khusus untuk maskapai Garuda, penumpang bayi tidak bisa dibooking melalui sistem keagenan Grahatour. Silahkan mengajukan permintaan penambahan penumpang bayi melalui CALL Center Garuda.

Apabila ada penumpang yang menghendaki layanan kursi roda, dapat menghubungi CALL Centre maskapai bersankutan langsung.